Tuesday, April 23, 2013

Apa itu Manajemen Konstruksi?(INFO TEKNIK SIPIL)


Manajemen Konstruksi merupakan pertautan antara 2 kata yaitu “Manajemen” & “Konstruksi
A. Kata “Manajemen”
Kata “Manajemen” berasal dari bahasa Prancis kuno ménagement yang artinya seni melaksanakan dan mengatur. Sedangkan dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, arti kata “Manajemen” adalah …..ma•na•je•men /manajemén/ n Man 1 penggunaan sumber daya secara efektif untuk mencapai sasaran….
Ricky W. Griffin mendefinisikan manajemen sebagai sebuah proses perencanaan, pengorganisasian, pengkoordinasian, dan pengontrolan sumber daya untuk mencapai sasaran (goals) secara efektif dan efesien. Efektif berarti bahwa tujuan dapat dicapai sesuai dengan perencanaan, sementara efisien berarti bahwa tugas yang ada dilaksanakan secara benar, terorganisir, dan sesuai dengan jadwal.
Manajemen belum memiliki definisi yang mapan dan diterima secara universal. Mary Parker Follet, misalnya, mendefinisikan manajemen sebagai seni menyelesaikan pekerjaan melalui orang lain. Definisi ini berarti bahwa seorang manajer bertugas mengatur dan mengarahkan orang lain untuk mencapai tujuan organisasi.
(sumber; Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas)
B. Kata “Konstruksi”
Konstruksi merupakan suatu kegiatan membangun sarana maupun prasarana. Dalam sebuah bidang arsitektur atau teknik sipil, sebuah konstruksi juga dikenal sebagai bangunan atau satuan infrastruktur pada sebuah area atau pada beberapa area.
Walaupun kegiatan konstruksi dikenal sebagai satu pekerjaan, tetapi dalam kenyataannya konstruksi merupakan satuan kegiatan yang terdiri dari beberapa pekerjaan lain yang berbeda
(sumber; Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas)
Sedangkan dari Kamus Besar Bahasa Indonesia, arti kata “Konstruksi” adalah……… kon•struk•si n 1 susunan (model, tata letak) suatu bangunan (jembatan, rumah, dsb): rumah itu kokoh krn — nya beton bertulang; 2 Ling susunan dan hubungan kata dl kalimat atau kelompok kata: makna suatu kata ditentukan oleh — dl kalimat atau kelompok kata;
C. Manajemen Konstruksi
Manajemen konstruksi adalah ilmu yang mempelajari dan mempraktekkan aspek-aspek manajerial dan teknologi industri konstruksi. Manajemen konstruksi juga dapat diartikan sebagai sebuah model bisnis yang dilakukan oleh konsultan konstruksi dalam memberi nasihat dan bantuan dalam sebuah proyek pembangunan.
Construction Management Association of America (CMAA) menyatakan bahwa ada tujuh kategori utama tanggung jawab seorang manajer konstruksi, yaitu:
1. Perencanaan Proyek Manajemen
2. Manajemen Harga
3. Manajemen Waktu
4. Manajemen Kualitas
5. Administrasi Kontrak
6. Manajemen Keselamatan
7. Praktek Profesional
Kesimpulan;
Manajemen Konstruksi adalah suatu program manajemen terarah dan direncanakan secara terpadu baik dari segi waktu, biaya maupun kualitas.

No comments:

Post a Comment